UAMBNBK Menuju Prestasi

0
69
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Kasi Madrasah Muh. Jufri saat memantau pelaksanaan UAMBNBK di MA BPII Pamboang. Senin, 26/3/2018. (Ft. Ach)

Majene Inmas–. Pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK) resmi di gelar. Kegiatan tersebut berlangsung selama lima hari kedepan yakni 26-31/3/2018. Terkait dengan pelaksanaan UAMBNBK tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majene yang diwakili oleh Kasi Pendidikan Madrasah Muh. Jufri melaksanakan pemantauan terhadap beberapa Madrasah diantaranya MA. BPII Pamboang dan MA DDI Banggae.

Kasi Pendidikan Madrasah Muh. Jufri mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat mulai dari perencanaan, persiapan hingga pelaksanaan dari kegiatan ini, terkhusus kepada Panitia, Pengawas serta Tim Proktor dan Teknisi atas semangat dan kerja kerasnya, imbuh beliau walaupun dalam keadaan terbatas baik persiapan maupun sarana prasarana tetapi kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik serta tepat waktu.

Indikator sesuatu berjalan dengan baik tambah beliau apabila semua perangkat berjalan sesuai dengan fungsi tugasnya, bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama sehingga tidak berlebihan apabila proses pelaksanaan UAMBNBK ini adalah suatu Prestasi yang pantas diapresiasi.

Kasi Pendidikan Madrasah saat menerima Laporan Pelaksanaan UAMBNBK MA BPII Pamboang

Kepala Madrasah Aliyah BPII Pamboang Hasanuddin dalam kesempatan tersebut melaporkan bahwa persiapan pelaksanaan UAMBNBK ini sudah maksimal ungkap beliau, disamping kesiapan Surver dan Jaringan juga ketersediaan Laptop sesuai dengan kebutuhan bahkan lanjut beliau pihak Madrasah telah menyiapkan genset untuk berjaga-jaga apabila lampu PLN padam, hal ini terwujud karena kerja sama dari berbagai pihak sehingga Insyaallah diharapkan peserta ujian tidak mendapatkan kendala dalam menyelesaikan soal ujian yang ada.

Hasanuddin juga menyampaikan bahwa jumlah peserta ujian di MA BPII ini sebanyak 70 orang yang terdiri dari empat jurusan yakni IPA, IPS, Bahasa dan Agama serta tidak ada Madrasa Pengikut kata beliau.

Sebelum melanjutkan pemantauan ke Madrasah lainnya Kasi Pendidikan Madrasah memeriksa kelengkapan ujian baik daftar hadir, atribut peserta juga tanda pengenal Panitia dan Pengawas Ujian.

Kepala seksi Madarasah Muh. Jufri saat memantau pelaksanaan UAMBNBK di MA DDI Banggae

Senada dengan penyampaian Ka.BPII Pamboang, Ishar Zainuddin Ka. MA DDI Banggae menyampaikan bahwa kesiapan Madrasah kita Alhamdulillah mencapai seratus persen. Baik dari kesiapan Surver dan jaring maupun ketersedian laptop serta sarana pendukung lainnya.

Beliau juga melaporkan bahwa peserta ujian berjumlah 61 orang, DDI Banggae berjumlah 32 sementara MA Lombo’na sebagi Madrasah pengikut 29 0rang.

Kasi Pendidikan Madrasah pada kesempatan tersebut juga menyampaikan rasa syukurnya karena semua Madrasah yang ditunjuk sebagai pelaksana UAMBNBK ini mempunyai kesiapan maksimal dan hampir tidak ada kendala. Beliau berharap dengan kesiapan yang maksimal ini peserta ujian dapat menjawab dan menyelesaikan soal-soal dengan baik akhirnya mengukir prestasi yang membanggakan.

Andi Indarayani Pengawas Madrasah lingkup Kemenag Kab. Majene yang ikut memantau UAMBNBK juga menyampaikan bahwa Alhamdulillah kesiapan dari pelaksana ujian sudah sangat baik dan semoga dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan. (Ach).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here