Share on Facebook
Tweet on Twitter

RATUSAN SISWA MEMENUHI HALAMAN LAPAK BACA MTsN BANGGAE

KASI  PENDIDIKAN MADRASAH MERESMIKAN TAMAN BACA DI MTsN BANGGAE

 Majene Inmas – -. Kepala Kantor Kementerian Agama  Kab. Majene yang diwakili oleh Kasi Pendidikan Madrasah, Muhammad Jufri memberikan arahan dan sambutan pada acara peresmian Lapak Baca (Taman Baca) di MTsN Banggae, Selasa, 30/1/2018

Peresmian Lapak Baca tersebut berlangsung dengan sangat sederhana  walaupun demikian siswa-siswi MTsN Banggae sangat antusias karena lapak baca tersebut ditempatkan di taman  sekolah.  Adapun tujuan terbentuknya lapak baca ini lebih memberikan motivasi kepada siswa agar lebih giat membaca apalagi didukung oleh suasana  taman yang memberikan kesejukan dan terkesan asri.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Majene yang di wakili oleh Kasi Madrasah, Muhammad Jufri dalam sambutannya mengapresiasi dan memberikan  dukungan setingngi-tinginya atas terbentuknya lapak baca ini,  kepada semua unsur yang  terlibat, khususnya kepada pengelolah dalam  upayanya menghadirkan lapak baca yang diharapkan menjadi  wadah bagi anak-anak untuk membangkitkan  minat baca dan hal ini adalah bentuk inovasi dan kreativitas yang  memberikan  kontribusi yang sangat besar  dalam rangka mewujudkan Madrasah lebih baik dan lebih baik madrasah. Lanjut beliau bahwa lapak baca ini memberikan ruang kepada siswa/siswi untuk membaca buku-buku karena semakin banyak buku yang dibaca maka semakin banyak ilmu pengetahuan yang akan diperoleh dan menjadi bekal bagi anak- anak kedepannaya . dan harapan beliau terhadap siswa.siswi agar memfaatkan wadah ini dengan sebai-baiknya jangan ada siswa yang kekurangan membaca. Kepada pengelolah Lapak Baca ini beliau berpesan bahwa capaian saat ini sudah baik tetapi kedepanya perlu dipertahankan bahkan ditingkatkan.

Ismail Saleh sebagai Kepala Madrasah Tsanawiah Negeri Banggae dalam sambutannya mengatakan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan minat baca bagi siswa termasuk guru dan staf kainnya dasamping itu beliau berharap bahwa Taman baca ini perlu didorong agar semakin berkembang dan digemari oleh anak-anak hal tersebut dapat terwujud jikalau taman baca ini menyenangkan dalam artian tempatnya enak dan pilihan buku-bukunya beragam.

Pengelolah perpustakaan MTsN banggae Armayanti Darlan dalam wawancara terpisah dengan Tim Inmas usai peresmian Lapak Baca diruangannya  sangat mengharapkan dengan adanya Lapak Baca ini anak-anak tidak hanya mengenal dan mendapatkan informasi dari  Medsos dan sejenisnya tetapi bisa kembali membuka wawasan dengan rajin membaca. Antusias dan semangat yang nampak pada saat ini semoga dpat dipertahankan bahkan ditingkatkan pada hari-hari mendatang. (Am/Ach).

Usai sambutan diakhiri dengan ucapan selamat dari ASN yang hadir kepada Pejabat yang baru dilantik. (MH/Ach).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here